SIAKAD UNS – Belum tersosialisasi ?

Dua hari lalu saya melihat seorang dosen sedang mengecek transkip nilai akademik mahasiswa perwaliaanya untuk kepentingan pengajuan beasisiswa mahasiswa yang bersangkutan. Mereka melakukan pengecekan antara nilai kuliah yang terdapat dalam rekap transkip (yang dibuat oleh mahasiswa) dengan nilai kuliah yang terdapat dalam KHS (Kartu Hasil Studi) yang tiap semester ditandatangani oleh Dosen Wali dan dibagikan ke mahasiswa. Sempat ada pertanyaan dari dosen lain, “Kok bukan TU bagian akademik yang mengecek?”. Jawab mahasiswa dan dosen, “TUnya sedang sibuk melayani mahasiswa yang akan wisuda”. Wah, kalau ada 10 mahasiswa yang mengajukan beasiswa, berarti dosen tersebut akan menghabiskan banyak waktu hanya untuk mengecek transkip sementara tersebut. Emangnya SIAKAD UNS (maaf, meski banyak kekurangan) apakah belum mengakomodir kebutuhan tersebut ?

Setelah coba akses, ternyata hal tersebut dengan mudah diselesaikan dengan proses sebagai berikut.

  1. Setiap dosen LOGIN dengan username dan password yang dimiliki ke siakad.uns.ac.id
  2. Pilihlah menu KRS/KHS/Transkip MHS
  3. Lakukan pencarian mahasiswa berdasarkan angkatan, dan nim. Kemudian lanjutkan dengan mengklik link Transkip untuk mahasiswa yang dimaksud.
  4. Setelah muncul pop up Transkip Mahasiswa, aturlah page setup untuk pencetakan, pada menu FilePage Setup. Aturlah agar header dan footernya dalam keadaan blank.
  5. Selanjutnya Klik tombol CETAK yang terdapat di pojok kiri atas transkip tersebut. Kemudian pilih printer yang akan digunakan. Apabila bapak/ibu dosen tidak tersedia printer, bisa juga cetak transkip tersebut dalam bentuk PDF dan minta mahasiswa yang mencetaknya sendiri dengan memberikan file PDF.

Selamat mencoba.